Sinergi Prodi Keuangan dan Perbankan Syariah dengan Maybank Indonesia Kantor Cab Medan (UUS)
Dalam upaya meningkatkan sinergi Prodi Keuangan dan Perbankan Syariah dengan Industri Keuangan Syariah di Sumatera Utara, sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa dengan dunia kerja dibidang industri keuangan syariah, maka Prodi Keuangan dan Perbankan Syariah, Jurusan Akuntansi, Politeknik Negeri Medan melaksanakan penandatanganan MOU dengan Maybank Indonesia Kantor Cab Medan (UUS). Penandatangan MOU dengan Prodi Keuangan dan Perbankan Syariah sekaligus juga melaksanakan Kuliah Umum bersama para mahasiswa Prodi Keuangan dan Perbankan Syariah pada tanggal 14 November 2018. Pihak Maybank menghadirkan pembicara Dr. Oni Sahroni, Lc MA alumnus Universitas AL-Azhar Mesir yang sekaligus anggota DSN MUI dan R. Abdullah Jabbar Madjid, Lc, MA selaku DPS Maybank Syariah. Kegiatan berlangsung di Ged Z Polteknik Negeri Medan. Dalam kesempatan ini hadir juga Adistio Syaelendra Kepala UUS Maybank Medan, Direktur Politeknik Negeri Medan M. Syahruddin, S.T., M.T., Kaprodi Keuangan dan Perbankan Syariah POLMED Dr. Rizal Agus, S.E, M.Si., Sekpro Muhammad Zuhirsyan, Lc, MA dan para dosen Prodi serta tamu undangan dari beberapa kampus di Kota Medan, para praktisi Keuangan Syariah dan anggota Legislatif DPRD Sumut Medan M. Hafez, Lc.